20 Februari 2010

Kelurahan Tanggap DBD

Salah satu program kelurahan saat ini adalah tentang Kesehatan, di Tegal Gundil sendiri masih banyak warga miskin tidak dapat berobat ke rumah sakit di karenakan biaya yang mahal, solusi dari pemerintah Kota adalah dengan memberikan Jamkesmas untuk warga miskin yang berupa berobat gratis ke rumah sakit yang sudah ditentukan. Akan tetapi banyak warga miskin Tegal Gundil tidak mendapatkannya, bagi warga yang tidak mampu berobat ke rumah sakit bisa meminta bantuan Kepada Kelurahan, yang akan di ajukan kepada pemerintah kota.
Di Kelurahan Tegal Gundil sudah tercatat bahwa ada sekitar 12 orang warga terjangkit penyakit demam beredarah, dikarenakan lingkungannya yang tidak bersih dan banyak sarang nyamuk. Bagi para warga disaran untuk rajin membersihkan lingkungannya terutama tempat yang memang banyak sarang nyamuk karena cara yang paling ampuh untuk mengatasi nyamuk demam berdarah dengan PSN (Pembersihan Sarang Nyamuk). jangan lupa untuk memasukan Abete (untuk membunuh jentik nyamuk) kedalam bak mandi, yang bisa di dapatkan di Puskesmas-Puskesmas terdekat dengan cuma-cuma. Menurut pengamatan Kelurahan jentik-jentik nyamuk paling banyak di temukan berada di RW 08, dihimbau Masyarakatnya untuk sesering mungkinmembersihkan lingkungannya terutama di selokan-selokan yang banyak terdapat jentik nyamuk.
Selain itu Kelurahan juga sedang melakukan pemekaran di RW 08 RT 06 dikarenakan warganya sudah mulai padat penduduk, satu RT maksimal 50 kepala keluarga. Kepadatan penduduk di RT 06 sudah melebihi batas maksima l dan perlu dilakukan pemekaran.
BKR (Bina Keluarga Remaja) ini adalah program kelurahan yang peduli terhadap tumbuh kembangnya remaja Tegal Gundil, dan mencoba untuk membina remaja Tegal Gundil lewat orang tua mereka, dengan cara mendatangi rumah warga atau membuat acara-acara di kelurahan untuk membina orang tua mereka supaya di terapkan dalam rumah tangganya, yang dilakukan oleh ibu-ibu PKK sebulan sekali yang di teruskan dengan program KB (keluarga B erencana). Kelurahan Tegal Gundil sudah di akui di tingkat kecamatan BKR nya berjalan dengan baik, terbukti Kelurahan mendapatkan juara BKR di tingkat kecamatan, ujar pak lurah waktu ditemui tim Bete di kelurahan, (yo & vm)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar